counter

Selasa, 03 Desember 2013

BKSDA di Kelurahan Battang Barat : antara Konservasi dan Derita Rakyat

Hidup ditengah gugusan Hutan, disanalah Masyarakat Battang Barat menjalani aktifitas hidup sehari-harinya. Kelurahan yang dibentuk untuk memenuhi kuota demi terwujudnya Kota Palopo, yah inilah Kelurahan yang sebelumnya menyatu dengan induknya yakni Desa Battang.

Mendengar nama Kelurahan Battang Barat pastinya bayangan kita tertuju dengan kehidupan digunung, Jaringan telekomunikasi yang sulit, sebahagian gelap dan Dingin.

Beberapa tahun silam Kelurahan ini mengalami musibah Longsor dan mengakibatkan kerusakan,kerugian harta bahkan korban nyawa. Namun hal tersebut tidak menyurutkan Masyarakat Battang Barat untuk tetap tinggal diwilayahnya, bahkan Masyarakat menilai itulah bencana alam, ujian dari Tuhan. Kelurahan Battang Barat dikenal dengan Kampung To'Jambu, Kampung tua Komunitas Ba'tan, sejak turun temurun mereka telah menduduki lahan tersebut, bahkan sejarah peperangan kemerdekaan serta gerakan Perjuangan Qahar Mudzakkar pun terjadi didaerah tersebut.

Senin, 02 Desember 2013

Kawal Operasi PTPN XIV, Brimob Menembaki Warga



TAKALAR – Bentrokan antar warga dengan aparat kepolisian kembali terjadi di lahan sengketa PT Perkebunan Negara (PTPN) XIV Takalar, Sulawesi Selatan, Senin (2/12/2013) siang. Dari kejadian itu, seorang warga terkena tembak dan harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan tim medis.
Menurut Sabri, warga Desa Masamaturu, Kecamatan Polongbangkeng Utara, Kabupaten Takalar yang dihubungi menjelaskan, rekannya Yunus Daeng Nompo tertembak peluru tajam anggota Brimob dibagian paha kanannya. Saat ini, korban sedang dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Takalar untuk mendapatkan pertolongan tim medis.

Minggu, 01 Desember 2013

Takalar bergejolak Lagi

Urgent:
Mengecam Penembakan trhdp Petani Polongbangkeng Takalar.
Senin, 2 Desember,Pukul 10.30 Wita, Petani Polongbangkeng-Takalar,Sulsel ditembak oleh oknum Brimob di Lahan sengketa PT.PN XIV Takalar. Korban (Dg.Empo) tertembak dibagian Kaki dan saat ini dalam proses perwatan di rmh sakit. Saat ini, situasi dilahan sengketa masih terus memanas antra warga dgn aparat kepolisian dan potensi yg sangat besar akan terjadinya kericuhan yg dpat mengkibatkan jatuhnya korban. Oleh karena itu,.kami berharap,.kwan2 skalian dpat mengrimkan kecaman dan protes;
- Mengecam Penebakan terhdap petani Polongbangkeng.
- Segera menarik aparat yg bertugas dilapangan dan menghentikan tindakan represif dalam penanganan sengketa lahan antra warga dengan PT.PN XIV Takalar.
Protes dpat diajukan kpda Kapolda Sulselbar 08114299999
Terima kasih.